|
The Summit Of Mount Gede |
Pada awal bulan April kemarin, dari kampusku mengadakan naik ke Gunung Gede Pangrango dalam rangka operasi bersih untuk memperingati Hari Bumi. Aku tau infonya dari temenku, karena penasraan, aku memutuskan buat ikut, kebeneran Iky mau ikut juga jadi yaaaa jadi! haha. Semua berjalan begitu cepat. Dari kami mendaftar sampai hari H cuman berjarak sekitar dua minggu. Sekitar satu minggu sebelom keberangkatan, kami mengumpulkan barang-barang yang dibutuhkan serta menyusunnya bersama ke dalam tas carrier di Sekertariat Aranyacala Trisakti. So happy walaupun tasku isinya penuh tapi kerasa beratnya gak berat-berat banget hohoho.
|
Sunrise di Pos Gunung Putri |
Hari H pun tiba. Kita berangkat dari kampus sekitar jam 3 sore naik bus kampus. Tujuan utama kita adalah ke Cipanas tepatnya ke Pos Gunung Putri karena emang kita rencana mau naik dari sana, bukan dari Cibodas. Mungkin karna besoknya hari libur, perjalanan terasa lama karena super macet di daerah Grogol. Beberapa jam berlalu akhirnya kita sampai juga di Pos Gunung Putri. Di sana kami bermalam dulu di sebuah rumah penduduk, karena kita berencana naik pada pukul 4 pagi. Pagi pun tiba, semua peserta yang akan naik ke Gunung Gede sudah siap dengan segala peralatannya dari mulai tas carrier, sepatu gunung, dan celana yang nyaman untuk naik gunung.
Perjalanan dimulai. Sebelum kita mulai memasuki kawasan wisata Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, kita mampir dulu ke pos untuk di data nama-nama yang akan ikut naik. Sambil menunggu panitia di pos, beberapa cowo membantu mengisi dirigen air untuk perbekalan minum ketika hiking. Berhubung ini adalah pengalaman pertamaku hiking dengan membawa tas carrier dan perlengkapan yang lengkap, jadi aku sangat excited! hahaha. Ketika panitia sudah selesai dari pos, kami langsung mulai berbaris dan berjalan memasukin kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Ketika itu kita berangkat sedikit ngaret, tetapi karna ngaret itu kita jadi bisa melihat sunrise yang sangat bagus karena matahari benar-benar jelas terlihat di depan mata.
|
Hiking to Surya Kencana |
Pendakian ini cukup memakan waktu lama. Ketika hiking kita melakukan beberapa kali, bahkan berkali-kali istirahat, kecuali ada beberapa temen-teman yang memang sudah biasa naik gunung mereka sedikit lebih lincah sehingga tidak terlalu banyak melakukan istirahat. Menurutku trek nya cukup sangat membuat capek. Sebenernya jalannya sudah jelas ada, tetapi lumayan terjal. Sekalinya ada tangga, tangganya tinggi-tinggi banget!! :"). Pada awalnya memakan jeda yang cukup lama baru kita melakukan istirahat, tetapi semakin kesini belum terlalu lama berjalan, kami memutuskan buat beristirahat. Kendala lain adalah sepatuku tiba-tiba terasa tidak nyaman, dimana akhirnya aku memutuskan buat ganti pake sandal gunung aja hahah :"). Sempat diperjalanan ketika istirahat Iky ketiduran sampe ga sadar pas dirigen airnya sempet jatoh -_-, aku sebenernya juga sempat kepikiran buat tidur, tapi takut kebablasan bangun pas udah mau malem, kan serem :"). Tetapi walaupun capek, diperjalanan kami tetap menyempatkan diri untuk mengambil beberapa foto hohoho. Sekitar jam 1 atau 2 siang Alhamdulillah akhirnya kita sampai di Surya Kencana dengan selamat. Sesampainya di sini kita istirahat beberapa saat lalu dilanjutkan berjalan ke tenda yang sudah disiapkan oleh panitia. Setelah mendapatkan tenda masing-masing, kami mulai masak untuk makan malam. Tetapi namanya juga alam... tanpa di duga-duga hujan yang sangat deras turun. Akhirnya kami semua sibuk masuk ke dalam tenda untuk berteduh. Ya sepanjang malam Surya Kencana diguyur hujan yang hanya berhenti sesekali saja. Malam itu aku menghabisakan waktu ngobrol dengan yang lain di tenda tempat memasak dan juga beristirahat di dalam tendaku sendiri sama Icha.
|
Surya Kencana |
Keesokan Pagi sekitar jam 5, kami semua dibangunin dan bersiap untuk pendakian ke Summit atau puncak Gunung Gede. Pendakian ke puncak gunung tidak seterjal pendakian ke Surya Kencana, tetapi lumayan membuat capek juga. Kurang lebih 1 jam kami sampai di puncak Gunung Gede. WOW! bagus! yaaa sebenrnya tidak terlau bagus bagus bagus banget. Tapi segitu aja juga udah bagus ahahah. Suka banget sama hamparan awan di depan mata terus ngeliat juga ada Gunung Pangrango disebrang. Sesuai dengan tujuan utama, di puncak gunung ini kami melakukan oprasi bersih, cukup banyak juga sampah yang tertinggal di atas sini. Tentunya selain melakukan opsih kita juga mengambil beberapa foto sebagai bukti bahwa kami pernah mencapai puncak Gunung Gede hehe. Opsih dan dokumentasi selesai, kami kembali turun ke Surya Kencana. Sesampainya di Surken kami sarapan dan bersiap turun lagi ke Pos Putri. Perjalanan turun terasa jauh lebih cepat. Walaupun sempat beristirahat beberapa kali, tapi tidak sebanyak ketika pendakian. Kurang lebih hanya sekitar 3 atau 4 jam dari Surken kita sudah sampai kembali di Pos Putri. Di sana kami menunggu beberapa saat untuk dijemput kembali ke kampus.
|
Pemandangan di Summit |
|
Future Petroleum Engineer :D |
|
Gunung Pangrango Behind! |
|
Bunga Edelwise yang Belum Mekar |
|
Dedicated To Batch 2012 |
Yaaa lagi-lagi Alhamdulilah ini merupakan pengalaman yang menyenangkan. Mungkin akan mencoba gunung-gunung lain di lain waktu hehe amin InsyaAllah :-).
|
Tim Opsih Gunung Gede April 2014 |
Komentar
Posting Komentar